Safi Lauching & Blogger Gathering Jogja!

      Tanggal 9 April kemarin, aku berkesempatan hadir di acara blogger gathering nya Safi . Acaranya diadakan di cielo 37 grados yang b...


     
Tanggal 9 April kemarin, aku berkesempatan hadir di acara blogger gathering nya Safi. Acaranya diadakan di cielo 37 grados yang bertempat di lantai 9 Grand Aston hotel yogyakarta. Di acara ini para blogger diperkenalkan lebih dalam tentang apa itu Safi, ternyata Safi yang kita tau baru 1 tahun beredar di indonesia ini sudah memiliki pengalaman puluhan tahun di negeri asalnya, negeri jiran Malaysia. di Malaysia, produk Safi sudah meluas, tidak dikhusus kan untuk wanita seperti di indonesia, tapi juga ada produk lain yang di fokuskan untuk bayi maupun Safi for men. Mulai dari bulan maret kemarin, Safi release Shampoo Hair Xpert nya loh, dan ada 4 varian yang menurutku worth to try!
Safi sendiri punya research center halal terbesar di dunia untuk mengembangkan produknya, gimana engga besar.. Safi research institute ini berjalan dengan 100 scientist loh. super niat kan, semua demi memberikan produk halal terbaik dan berguna. Safi ingin apa yang disampaikan dikemasan produknya bisa benar-benar terjadi pada pengguna produknya.
seperti tagline Safi : Halal, Natural dan Teruji :)


Disini Safi menggandeng Suhay Salim beauty vlogger yang hasil reviewnya selalu di buru sama kaum hawa. Acara dimulai dari pengenalan Safi oleh team Safi, lalu di lanjutkan review singkat oleh Suhay Salim. Suhay sendiri sangat mengakui ke ampuhan dari produk White Expert Oil Control & Anti Acne. Perpaduan keajaiban dari Habbatus Sauda, OxyWhite Technology dan Mineral Zinc yang dapat merawat Wajah berminyak dan membantu untuk mengurangi jerawat. terutama produk anti acne nya, yang diklaim ga cuma meredakan jerawat, tapi juga menghilangkan bekasnya. bikin penasaran banget kan!produk anti acne dari Safi ini juga aman untuk kulit sensitif, jadi engga seperti merk lain yang dapat mengiritasi wajah.

Yuk lanjut ke review versi aku untuk produk baru Safi yang baru aja launching ;)
Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Series

Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Facial Anti Acne Cream
Ini dia produk andalan Suhay saat berjerawat, dari review Suhay Salim, efek dari anti acne cream nya Safi ini yang paling oke dari pencarian anti acne dia di segala merk, mulai yang mahal sampai yang murah. karena ada teknologi Oxy white bisa menyamarkan noda bekas jerawat yang timbul setelah jerawat itu kempes.

  • meredakan area jerawat yang meradang
  • membantu merawat noda bekas jerawat
  • mengurangi sebum penyebab jerawat
produk ini worth to try banget, karena kecil kecil cabe rawit. walaupun kemasan nya kecil (15gr) tapi lumayan ampuh mengatasi jerawat membandel. tekstur nya cream, dan ringan ketika di aplikasikan di kulit wajah.


Safi White Expert Oil Control & Anti Acne 2 in 1 Cleanser and Toner 
mengandung Habbatus Sauda, OxyWhite Technology and Mineral Zinc yang dapat membunuh bakteri di kulit dalam waktu 60 menit. cocok banget buat kalian yang punya masalah jerawat.
karena ini cleanser dan toner, jadi ga perlu deh beli toner terpisah lagi.

  • dapat membersihkan debu dan sisa make up dengan scrub lembutnya
  • membantu lindungi kulit dari paparan radikal bebas, karena ada kandungan antioksidan dari  Habbatus sauda, minyak bunga matahari dan vitamin E
  • mengandung menthol untuk sensasi segar pada wajah
  • membantu menjaga keseimbangan pH karena tidak mengandung sabun

untuk cleanser & toner ini di banderol seharga 49rb affordable banget kan buat dua produk yang jadi satu. Packagingnya lumayan besar, berisi 150ml gel, dan botolnya pump anti tumpah, jadi mempermudah pemakaian dan penakaran saat sedang dipakai.
walaupun teksturnya gel tapi saat di aplikasikan gak lengket sama sekali, dan gak bikin kulit jadi kering. i feel fresh and clean after using this :)

Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Facial Cleanser
Facial cleanser nya dengan kandungan aktif tea tree dan salycilic acid di claim dapat membunuh kuman sampai 99,9% sehingga bisa mencegah jerawat timbul kembali dan juga mengurangi sebum. kemasan nya cukup besar, 100 gr.

  • membersihkan debu dan kotoran yang menyumbat pori-pori
  • membunuh kuman penyebab jerawat
  • membersihkan sisa make up
  • membantu menjaga kelembaban wajah

teksturnya creamy, dan berbusa lembut. busa lembutnya membantu bersihkan pori-pori, dan setelah pemakaian wajah tetap lembab dan aroma nya segar.

Setelah mengupas tuntas produk Safi White Expert Oil Control & Anti Acne, kegiatan blogger gathering masih berlanjut. acara dilanjutkan dengan pembuatan flower hijab bouquet dari shagufta.flo
Bahan-bahan yang dibutuhkan lumayan simple, seperti hijab, selotip, gunting, karet, tusuk sate dan kain wrap.namun ternyata proses pembuatan nya gak mudah loh. tapi seru sekali, dapat ilmu baru untuk berkreasi .
setelah sekitar 20 menit proses pembuatan, akhirnya jadi juga flower hijjab bouquet dan sekaligus akhir dari acara blogger gathering safi yang seru banget!
Lumayan oke kan, flower hijab bouquet buatan ku :)

Here are the hampers, I got the entire series! :)

gak lupa buat foto bareng kak Suhay Salim yang udah jadi guest star di acara Safi Blogger gathering kali ini :)

You Might Also Like

1 diamants

  1. Acne creamnya Safi ini jadi favoritku banget, beb. Bener-bener berkhasiat banget buat memudarkan bekas jerawat. ❤❤❤❤❤

    BalasHapus